Gebyar Berhadiah dan Pertama di Polres Pelabuhan Belawan Masyarakat Bervaksinasi

Editor: MATA LENSA author photo


Belawan.Jurnalisku.com.
Polres Pelabuhan Belawan terus berupaya dan genjot angka pelaksanaan vaksinasi di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan. Banyak upaya ditempuh termasuk menyediakan berbagai doorprize dengan hadiah utama adalah sepeda motor.


Hal tersebut Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Faisal Rahmad Husein SIK, SH, MH  menjelaskan pihaknya menyediakan vaksinasi massal dengan menyiapkan doorprize. Hal itu dilakukan untuk mengajak masyarakat menyukseskan program vaksinasi Covid-19. Ada banyak hadiah yang disediakan, rencananya vaksinasi akan dilakukan priode 20 sampai 31 Desember 2021.


“ Nantinya masyarakat yang akan mengikuti vaksinasi di Polsek dan Polres Pelabuhan dengan membawa dua lembar fotocopy KTP/KK serahkan ke bagian pendaftaran dan berlaku hanya selama periode Gebyar Belawan," Ujarnya


AKBP Faisal mengajak masyarakat tidak percaya berita bohong atau hoaks terkait vaksinasi. Dirinya menegaskan vaksin aman dan halal, keterlibatan masyarakat dalam program vaksinasi sangat penting untuk mewujudkan herd immunity bagi masyarakat. Vaksinasi ini pula merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh pemerintah, untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.


“Bagi yang sudah vaksin, kami harapkan agar tetap taat serta patuh terhadap penerapan protokol kesehatan (Prokes), demi memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19. Kami pun berharap agar masyarakat yang sudah divaksin, bisa membantu melakukan edukasi serta sosialisasi kepada masyarakat lainnya, agar dapat mengikuti program vaksinasi demi mewujudkan herd immunity,” Pungkasnya.


(Tim JOB)

Share:
Komentar

Berita Terkini