Sambut Nataru, Kapolrestabes Medan Sampaikan Imbauan Kamtibmas

Editor: Redaksi author photo

 








Medan-Jurnalisku.com

Dalam rangka menyambut Natal dan Tahun Baru (Nataru), Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH SIK menyampaikan imbauan kepada masyarakat Kota Medan.


"Saya mengimbau dan mengajak masyarakat mari bersama kita menjaga keamanan dan ketertiban serta arus lalulintas selama perayaan Natal dan menjelang Tahun Baru 2023," kata Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH SIK kepada wartawan, Selasa (20/12/2022).


Selain itu juga dalam menyambut Nataru isi dengan kegiatan positif dan beribadah. "Jangan melakukan pelanggaran, apalagi kejahatan sekecil apapun, " tegas Valentino yang pernah menjabat Dirlantas Polda Sumut.


Lebih lanjut dikatakan lulusan Akpol 94 ini, hindari dan jauhi penggunaan petasan, dan konsumsi minuman keras.


"Lalu patuhi dan ikuti peraturan lalulintas demi keselamatan bersama dan tetap patuhi Prokes untuk menjaga kesehatan bersama," tandasnya.

(Dara/Rouses/PW)

Share:
Komentar

Berita Terkini