Waka Polda Sumut Brigjen Pol Dadang Hartanto Kunjungan Melepas Rindu Ke Sekretariat Pewarta

Editor: MATA LENSA author photo


Medan.Jurnalisku.com.
Kantor sekretariat Persatuan Wartawan (Pewarta) Polrestabes Medan yang juga Kantor Redaksi media online Pewarta.co, Minggu (21/11/2021) mendapat kunjungan melepas rindu dari orang nomor dua di Mapolda Sumut, Brigjen Pol Dadang Hartanto.




Waka Polda Sumut, Brigjen Pol Dadang Hartanto didampingi Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi langsung disambut Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis SH yang juga Pemilik media Online Pewarta.co.




Sebelum melanjutkan kunjungan melepas rindu itu, Brigjen Pol Dadang Hartanto, Kombes Pol Hadi yang didampingi Chairum Lubis menyempatkan melihat foto foto didinding ruangan sekretariat Pewarta Polrestabes Medan dan Redaksi Media Online Pewarta.co dimana foto foto tersebut terpampang kegiatan Waka Polda Sumut, Brigjen Pol Dadang Hartanto saat menjabat Kapolrestabes Medan.




Disitu, Brigjen Pol Dadang Hartanto terlihat sesekali berbincang bincang kecil dan bersenda gurau dengan Ketua Pewarta Polrestabes Medan dimana kala itu orang nomor dua di Mapolda Sumut ini menjankan amanah sebagai Kapolrestabes Medan.




"Saya berharap, Wartawan yang tergabung didalam wadah Pewarta Polrestabes Medan bersama pengurus dan anggota tetap solid dan bersinergi menjadi mitra kepolisian dalam menyajikan pemberitaan dalam setiap giat kepolisian dijajaran Polda Sumut," ucap Brigjen Pol Dadang.




Chairum Lubis mengucapkan terimakasihnya kepada Brigjen Pol Dadang Hartanto yang telah menyempatkan diri berkunjung ke Sekretariat Pewarta dan Kantor Redaksi Pewarta.co disela padatnya kegiatan Bapak Waka Polda Sumut.




"Terima kasih saya ucapkan kepada Bapak Waka Polda Sumut Brigjen Pol Dadang Hartanto yang telah meluangkan waktunya berkunjung melepas rindu. Saya mewakili pengurus dan anggota Pewarta Polrestabes Medan dan Pimpinan Media Online Pewarta.co beserta staf Redaksi mendoakan, Brigjen Pol Dadang menjadi sosok pemimpin Polri yang selalu amanah, rendah hati dan pembimbing bagi wartawan yang meliput di kepolisian," ujar Chairum Lubis yang juga sebagai Sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumut ini.


(Rouses/Dara/PW)

Share:
Komentar

Berita Terkini