Kadisdik Medan Tegaskan Guru Honor Masih Dibutuhkan

Editor: Redaksi author photo


Medan-Jurnalisku.com

Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan, Laksamana Putra Siregar menegaskan, saat ini pihaknya sedang melakukan pemetaan kebutuhan guru honor di sekolah -sekolah negeri.

Hal ini menyusul ditempatkannya guru berstatus P3K di sejumlah sekolah negeri di Kota Medan beberapa waktu lalu.

Putra menjelaskan, setelah dilakukan pemetaan, maka diketahui kebutuhan guru di sekolah tersebut dan barulah didistribusikan. “Kami petakan dulu. Setelah itu baru didistribusikan sesuai kebutuhan. Jadi, bukan tidak diberdayakan kembali,” menyikapi keluhan sejumlah guru honor, Senin (27/6/2022).

Dijelaskannya, saat ini pihaknya masih membutuhkan 2.000 tenaga guru. Dengan jumlah itu tentunya keberadaan guru honor masih dibutuhkan. Hanya saja penempatannya harus sesuai kebutuhan. “Saya contohkan di sekolah dasar. Di situ cuma ada tiga guru, guru kelas, olahraga, dan agama. Tidak ada guru bidang studi. Jadi, kalau sudah tidak diperlukan, mereka dialihkan ke sekolah yang lain. Inilah yang sedang dipetakan. Ini sudah saya sampaikan juga dan harusnya sudah paham,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu dirinya juga menuturkan terkait jadwal libur guru, dirinya mengaku sudah mengatur hal itu. Hanya saja saat ini belum dilakukan karena akan ada even besar yang dilaksanakan dalam waktu dekat.

“Inikan mau HUT Kota Medan, Gebyar Pendidikan, Harganas, APEKSI, dan lainnya. Kami minta mereka standby apabila diperlukan. Masalah libur, guru paling banyak libur dari ASN lain. Awal puasa, jelang lebaran. Jam kerja juga beda dari ASN lain. Bedanya hanya Sabtu mereka tetap masuk,” pungkasnya.(Tim)

Share:
Komentar

Berita Terkini