Pelaksanaan Milad ke 54 DPP Aceh Sepakat Sumut yang berlangsung di Balai Raya Aceh Sepakat Jalan Sei Mengkara, Medan, Minggu (22/1/2023) berlangsung sukses.

Editor: Redaksi author photo

 









Medan-Jurnalisku.com

Pelaksanaan milad yang dikemas dengan kenduri, dzikir dan peluncuran buku itu dihadiri ribuan orang dari sejumlah etnis. Masyarakat Aceh yang hadir membludak meramaikan kawasan Balai Raya Aceh Sepakat berjalan dengan lancar.

Hadir dalam acara tersebut Forkompinda Provinsi Sumatera Utara dan Medan diantaranya Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi, Pangdam I/BB Ahmad Daniel Chardin, perwakilan Kapolda Sumut dan Walikota Medan yang di wakilkan oleh Camat. Tokoh Aceh, Tokoh Agama, Ulama, Organisasi Kepemudaan, dan para pengurus cabang dari berbagai daerah serta anak cabang se Kota Medan.

Ketua Umum (Ketum) Aceh Sepakat Sumut H Mukhtar SH, MM dalam kesempatan itu mengatakan keberadaan organisasi yang ia pimpin itu tak semata-mata hanya untuk masyarakat Aceh tapi juga untuk semua pihak.

“Selaku anak bangsa tentunya apalagi selaku kita sesama umat muslim, ya, kita bersaudara. Jadi tidak ada pembatas-pembatas, kita buka selebar-lebarnya kepada siapapun,” ungkap Mukhtar usai pelaksanaan Milad ke 54 Aceh Sepakat Sumut.

Dia menerangkan, Aceh Sepakat Sumut merupakan organisasi sosial, dia mempersilakan kepada semua pihak untuk bergabung bersama organisasi tersebut.
“Kedua ada lah, organisasi Aceh Sepakat ini untuk mempererat ukuwah Islamiyah dan yang ketiga tidak berafiliasi dengan partai politik manapun dan non profit hanya bekerja semata-mata untuk masyarakat apakah masyarakat Aceh itu sendiri atau di luar masyarakat Aceh,” ungkapnya.

Untuk itu ia berharap kepada jajaran pengurus Aceh Sepakat Sumut mulai dari tingkat provinsi hingga kabupaten kota agar solid demi kemajuan organisasi itu.

“Seperti yang kita lakukan sekarang ini, sudah semakin berkembang. Dulu di tahun 68 masih sebatas organisasi tolong menolong masyarakat Aceh dalam tingkat kecil, sekarang sudah tingkat Sumut itulah yang kita namakan Aceh Sepakat Sumut. Jadi seluruh pelosok Sumatera Utara ini ada anggota kita dan inilah yang kita bina,” terangnya.

Hadir pula dalam Milad ke 54 diantaranya Muzakir Manaf dan sejumlah mantan Ketum Aceh Sepakat diantaranya Prof dr HM Jusuf Hanafiah SpOG(K), mantan Ketum Aceh Sepakat Sumut tahun 1968.

Dalam kesempatan itu, Prof dr HM Jusuf Hanafiah SpOG (K) yang sudah berusia senja dengan semangat menerangkan sejarah Aceh Sepakat yang dibentuk untuk menyatukan masyarakat Aceh yang terkotak-kotak pasca G30S PKI dan situasi politik Nasakom pada waktu itu.

Kegiatan milad ke-54 ini juga juga Salah satu kegiatan pokok dan penting dalam acara milad tersebut adalah peluncuran buku berjudul ‘Mengenal Ulama asal Aceh di Medan-Sumatera Utara’ yang ditulis Prof Dr Hasballah Thaib MA bersama Dr Zamakhsyari Thaib Lc MA, Seksi Bidang Ekonomi Abidin Aziz SE dan lainnya.

*Peluncuran Buku*

Salah satu kegiatan pokok dan penting dalam acara milad tersebut adalah peluncuran buku berjudul ‘Mengenal Ulama asal Aceh di Medan-Sumatera Utara’ yang ditulis Prof Dr Hasballah Thaib MA bersama Dr Zamakhsyari Thaib Lc MA, Seksi Bidang Ekonomi Abidin Aziz SE dan lainnya.

Pada buku setebal sekitar 100 halaman yang ditulis Prof HM Hasballah Thaib MA bersama Dr Zamakhsyari bin Hasballah Thaib dikisahkan tentang kiprah para tokoh dan pemuka Aceh yang gigih menyebarkan Islam.

*Dukung Nezar Djoeli Maju DPR RI*

Sementara itu, Prof. Dr. H. M. Hasballah Thaib,MA,Ph.D yang merupakan Tokoh Besar Aceh dan Guru besar berbagai Universitas di Sumut mendukung sepenuhnya Ketua DPW PSI Sumut H.M Nezar Djoeli menjadi bakal calon DPR RI 2024 mendatang.

Ia mengajak semua warga Aceh di Sumatera Utara mendukung Nezar Djoeli dari daerah pemilihan satu, yaitu Kota Kota Medan, Deliserdang, Serdang Bedagai dan Tebing tinggi.

“Buat semua warga Aceh di Sumatera Utara akan dukung Nezar Djoeli, “himbaunya yang juga diamini oleh Ketua DPW PSI Sumut Nezar.

Prof. Hasballah menambahkan, meski di dalam Organisasi Aceh Sepakat tidak diperbolehkan berpolitik namun masyarakat Aceh bebas menentukan perwakilan dalam pemerintahan kedepan.

Sementara itu, Nezar yang langsung mendengar dukungan dari Tokoh Besar Aceh Prof Hasballah mengaku bangga dan senang serta berterima kasih atas doa dan dukungan tersebut khususnya kepada semua masyarakat Aceh yang ada di Sumut.

Ia semakin makin yakin dan percaya diri dengan doa dan dukungan dari semua pihak tokoh-tokoh Aceh, tokoh agama, pengusaha dan organisasi Khususnya masyarakat Aceh Sepakat di Sumut dapat menghantarkan cita-citanya duduk di senayan.

“Semoga doa dan dukungan ini kedepan dapat terwujud sehingga kedepan saya akan berjuang dan mendengarkan apa yang menjadi harapan dan keinginan masyarakat Aceh khususnya memajukan organisasi di lingkungan Aceh Sepakat Sumatera Utara. “Ungkap Nezar penuh keyakinan.(Red)

Share:
Komentar

Berita Terkini