-->

PMNBI Gelar Syukuran Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Perkuat Iman dan Persatuan Keluarga

Editor: Redaksi author photo

 






Medan - Jurnalisku.com

Persatuan Masyarakat Nias Barat Indonesia (PMNBI) menggelar Perayaan Syukuran Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 dengan penuh khidmat dan sukacita, Minggu sore 18 Januari 2026



Kegiatan ini berlangsung di Gedung BPU Ruma Gorga Mangampu Tua, Jalan Saudara No. 73.E, Kota Medan, dan dihadiri Wakil Gubernur Provinsi Sumatera Utara Bapak Haji Surya Bsc, Bupati Nias Barat Bapak Eliyunus Waruwu S.Pt.,M.Si dan  ratusan anggota serta undangan dari berbagai kalangan.



Perayaan Natal dan Tahun Baru kali ini mengusung tema “Allah Hadir untuk Menyelamatkan Keluarga”, yang menjadi pengingat akan pentingnya peran iman, kasih, dan persatuan dalam membangun keluarga yang kokoh serta masyarakat yang harmonis.



Acara diawali dengan ibadah Natal yang dipimpin oleh rohaniawan, diiringi pujian dan penyembahan yang menambah suasana penuh hikmat. 



Dalam khotbahnya, Pendeta Sinar abdi Waruwu M.th disampaikan pesan agar seluruh keluarga besar PMNBI senantiasa menjadikan Tuhan sebagai pusat kehidupan, terutama dalam menghadapi berbagai tantangan di era modern.


Dalam kesempatan ini Bupati Nias Barat  Eliyunus Waruwu S.Pt.,M.Si...



Ditempat yang sama Ketua Umum 

PMBI Sumut Leader Daely menyampaikan

...



Ketua Panitia PMNBI  Viktor Gulo SH dalam sambutannya menyampaikan bahwa perayaan ini bukan sekadar agenda tahunan, melainkan momentum untuk mempererat tali persaudaraan, memperkuat solidaritas, serta menumbuhkan semangat kebersamaan di antara masyarakat Nias Barat yang berada di perantauan, khususnya di Kota Medan.



“Melalui perayaan Natal dan Tahun Baru ini, kami berharap seluruh keluarga besar PMNBI semakin dipersatukan dalam kasih, saling mendukung, dan terus berkontribusi positif bagi lingkungan serta pembangunan bangsa,” ujarnya.



Selain ibadah dan sambutan, acara juga dimeriahkan dengan penampilan koor, vokal grup, serta persembahan puji-pujian dari berbagai perwakilan anggota PMNBI. 



Suasana penuh keakraban dan kekeluargaan tampak jelas hingga akhir acara.



Perayaan Syukuran Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 PMNBI ditutup dengan doa bersama serta ramah tamah, sebagai wujud rasa syukur atas penyertaan Tuhan sepanjang tahun dan harapan akan berkat serta kedamaian di tahun yang baru. (DM)

Share:
Komentar

Berita Terkini